Selasa, 04 Desember 2012

Tiga Gudep Penegak dikukuhkan Kwartir Ranting Pulau Taliabu


TALIABU—Ditempat yang berbeda Ketua Kwartir Ranting Pulau Taliabu Achun Nurdin, mengambil sumpah (ulang janji)  terhadap 40 orang penegak Bantara pada Gugus Depan (Gudep) 59-60 Pangkalan SMA Negeri 1 Bobong dan 20 orang untuk Gudep  61-62 Pangkalan SMK 1 Bobong serta 42 Penegak Bantara Gudep 69-70 Pangkalan SMA Negeri 1 Lede. Dimana pelantikan ini dilakukan oleh masing-masing Kakak Mabigus dan disaksikan oleh Ketua kwartir Ranting berdasarkan petunjuk Kakak Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Kepulauan Sula, Nasrun Achun Nurdin.
Sebelum dilakukan pelantikan terlebih dahulu dilakukan pengukuhan secara adat bagi mereka yang telag menyelesaikan syarat kecakapan umum (SKU) untuk penegak Bantara di tiga sekolah tersebut. Dimana, Ka Mabigus 59-60 Pangkalan SMA Negeri 1 Bobong, Nurlena Duwila, mengatakan bahwa dengan bangkitnya kegiatan pramuka di Taliabu melalui kegiatan yang dilakukan oleh Kwartir Ranting ini, memacu siswa untuk menemuka jati dirinya terutama karakter diri. Bahkan, diharapkan dengan adanya penegak bantara dan telah terbentuknya dewan Ambalan ini, maka upayakan siswa dapat belajar berorganisasi secara mandiri.”Ini merupakan motivasi yang harus dijunjung tinggi, karena nilainya terbukti,”katanya.

Lain halnya dengan Aliati M, selaku Ka Mabigus 69-70  Pangkalan SMA Negeri 1 Lede, mengaku bahwa dukungan kegiatan pramuka ini. Karena, siswa yang mengikuti kegiatan pramuka menjadi garda terdepan disekolah dalam menegakkan disiplin.”Kami selaku Ka Mabigus sangat mendukung kegiatan tersebut,”cetusnya.
Begitu juga dengan dua ka Mabigus untuk Penggalang yakni Mansuh Mudo yang kebetulan 32 Pasukan penggalangnya juga ikut dilantik mengaku dengan kegiatan kepramukaan ini jati diri anak-anak ditemukan. Dimana awalnya pemalu kini mulai bersosialisasi dalam berorganisasi.”Mereka mulai belajar berorganisasi secara mandiri,”kata mansuh.
Sementera, Sekertaris Kwartir Ranting Pulau Taliabu Muharram Fataruba, menekankan bahwa kenaikan tingkat di pramuka harus di iringi dengan peningkatan kualitas diri. Hal ini penting mengingat kematangan berfikir insan muda indonesia sangat ditentukan oleh kedewasaan dari segi umur dan wawasan anggota pramuka. “Oleh karena itu, suka tidak suka, adik-adik yang dilantik hari ini telah naik tingkat dari tamu penegak ke penegak bantara, dari bantara ke penegak laksana, maka kenaikan tingkat ini harus di iringi pula kenaikan konstruktif cara berfikir, bertindak dan meningkatnya rasa kepedulian terhadap lingkungan, bangsa dan negara.”Ini terbukti dengan kunjungan Tamu dari Otda kementerian Dalam Negeri Pramuka menjadi Garda terdepan dalam penjemputan,”tandasnya. (esha)  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar